TRENDING

Bahas Permendikbudristek Nomor 53, Unima Mantapkan Penyusunan Pedoman Akademik Di Hotel Yama Tondano

MINAHASA – Universitas Negeri Manado (Unima) kini kembali memantapkan segi akademik dengan penyusunan pedoman akademik Unima yang dilaksanakan di Hotel Yama Tondano, Senin (30/10/2023).

WR I bidang Akademik Unima, Prof. Dr. Orbanus Naharia, M.Si., menyebutkan penyusunan pedoman akademik nantinya akan dibahas di senat Unima termasuk peraturan rektor terkait panduan kurikulum.

“Salah satu tujuan dilaksanakannya kegiatan ini adalah untuk membahas Permendikbudristek Nomor 53 tentang pengganti skripsi dan juga soal kurikulum magister,” jelas WR I.

Lebih lanjut dia menjelaskan, Unima sudah pernah melaksanakan kegiatan serupa sehingga ini akan disesuaikan.

Diketahui tim akademik juga sudah menyusun panduan semester antara.
“Permendikbudristek Nomor 53 adalah salah satu bahasan dalam forum ini, nantinya akan dirumuskan apa saja yang bisa menjadi pengganti skripsi baik itu sebagai tugas akhir atau project lainnya,” paparnya.

“Secara teknis penerapannya ada di tiap-tiap fakultas, berharap ketika sudah disusun tahun depan Unima bisa siap dengan pedoman akademik yang ada,” tutupnya. (JM)

About The Author